Tutorial Photoshop: Cara Membuat Teks Efek Neon Photoshop

Tutorial photoshop kali ini akan membahas mengenai teks efek yaitu bagaimana cara membuat teks efek neon di photoshop. Mungkin anda penasaran dengan bagaimana cara membuat teks efek neon. Tutorial ini hanya membutuhkan sebuah gambar dinding. Atau jika anda tidak menginginkan background dinding juga tidak masalah. linkcerdas.com akan membahas tutorial photoshop teks efek. Berikut tutorialnya:tutorial photoshop teks efek

Teks Efek Neon Photoshop

  • Buka photoshop anda, lalu carilah gambar dinding di internet dengan keyword Brick wall. Lalu masukkan gambar ke lembar kerja photoshop anda.tutorial photoshop teks efek
  • Gambar dinding akan menjadi background. Langkah selanjutnya adalah atur level warna dinding tersebut dengan cara Image > Adjustment > Levels atau dengan menekan Ctrl + L. Atur hingga warnanya berubah menjadi gelap.tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek
  • Buatlah sebuah tulisan menggunakan Text tool. Anda bebas memilih font apa yang akan anda gunakan. Namun disini linkcerdas.com menggunakan font Nasalization.
  • Selanjutnya kita akan memberi efek pada tulisan yang sudah kita buat. Klik kanan pada layer tulisan, lalu pilih blending option. Untuk settingannya, anda bisa lihat seperti pada gambar.tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek
  • Pada langkah selanjutnya, kita akan membuat sebuah tekstur grid. Caranya adalah buatlah sebuah dokumen baru dengan ukuran 10 x 10 piksel dengan background transparan. Perbesar ukuran lembar kerja dengan cara menekan Ctrl + hingga dokumen tampak besar.tutorial photoshop teks efek
  • Gunakan brush dengan ukuran 1px. Brush yang digunakan adalah hard brush. Lalu goreskan seperti pada gambar. Goreskan berkali-kali sampai menghasilkan warna hitam pekat.tutorial photoshop teks efek
  • Klik pada Edit > Define Pattern. Lalu simpan pattern anda dengan nama yang anda inginkan. Lalu close lembar kerja pattern. Kita kembali ke lembar kerja utama.tutorial photoshop teks efek
  • Sekarang duplicate layer teks dengan cara klik kanan, lalu pilih duplicate atau dengan menekan tombol Ctrl + J. Hilangkan efek teks pada layer duplikat dengan cara klik kanan lalu pilih Clear Layer Style.tutorial photoshop teks efek
  • Beri efek pada layer duplikat dengan cara klik kanan, pilih blending option. Lihat gambar untuk settingannya.tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek
  • Untuk membuat efek seperti 3D, geser layer paling atas menggunakan keyboard. Geser hingga menghasilkan gambar seperti ini.tutorial photoshop teks efek
  • Duplikat layer teks yang atas, lalu hilangkan efek blending dengan Clear Layer Style. Lalu klik kanan, pilih blending option. Lihat setting seperti pada gambar berikut.tutorial photoshop teks efek
  • Masih di layer yang paling atas, klik kanan pada tulisan fx layer tersebut, pilih Create Layer. Lalu delete layer yang teks.tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek
  • Lalu berikan efek untuk layer baru tersebut seperti gambar berikut ini.tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek tutorial photoshop teks efek
  • Hapus beberapa bagian dari layer paling atas menggunakan layer mask. Hasilnya akan seperti dibawah ini.tutorial photoshop teks efek

Nah, maka efek teks neon di photoshop sudah jadi. Tutorial photoshop efek teks neon ini menurut linkcerdas.com adalah berada di level medium sehingga anda harus sudah paham dengan dasar-dasar di photoshop.

Anda bisa mengkreasikan hasil desain anda dengan imajinasi yang ada dalam pikiran anda. Dalam teks tersebut, anda bisa menambahkan beberapa elemen yang lainnya sehingga menghasilkan karya yang lebih menakjubkan. Anda bisa menambah elemen seoerti kabel, sakelar, dan anda juga bsia menghiasi ruang yang kosong dengan efek-efek yang lainnya seperti tulisan grafity dan yang lain sebagainya. Terus kunjungi linkcerdas.com untuk menerima berbagai tips dan tutorial yang bisa anda ikuti setiap harinya. Share tutorial ini jika dirasa bermanfaat untuk anda dan jangan lupa untuk like fanspage kami dan juga berlangganan artikel linkcerdas.com

Share

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *