Analisis hasil kerja siswa

Dalam menilai hasil kerja, guru perlu mengelola sejumlah hasil kerja siswa dan mencatat hasil penilaiannya. Biasanya guru sudah merencanakan selama satu tahun ajaran bukti hasil kerja siswa yang harus dikumpulkan. Bermanfaat tidaknya hasil kerja siswa untuk digunakan sebagai dasar penilaian tergantung pada spesifikasi tugas yang diberikan kepada siswa. Spesifikasi tugas pada lembar kerja yang sifatnya umum atau tidak rinci, yang berati emmberi keleluasaan besar bagi siswa untuk berkreasi, akan mempersulit siswa untuk memenuhi tugas yang dimaksud.

Oleh karena itu dalam urutan penyusunan tugas sebaiknya berisi sebagai berikut:

  1. batasan pada tahap perancangan tugas
  2. merinci langkah-langkah yang harus dilakukan siswa dala membuat hasil kerja/tugas
  3. menyusun kriteria penialain yang jelas tentang aspek kompetensi, langkah kualitas tugas yang akan dinilai perlu eksplisit beserta nilainya

Terdapat beberapa strategi untuk memastikan kehandalan penilaian hail kerja siswa:

  1. menggunakan berbagi hasil kerja siswa untuk menilai satu kompetensi
  2. membuat rincian yang cukup detail tentang produk siswa yang akan dinilai
  3. siswa perlu memahami kompetensi/keterampilan apa yang dinilai dari dirinya
Share