Tuesday, 21 May 2024
above article banner area

Berbekalkan Mental Sukses

Seringkali  mahasiswa  bertanya tentang kunci sukses dalam hidup. Mungkin para penanya itu menganggap bahwa kehidupan saya tergolong sukses. Mereka melihat yang demikian itu, karena mengetahui bahwa  saya  cukup lama memimpin perguruan tinggi dan kampus yang saya pimpin mengalami perubahan  yang cukup bisa dilihat.

  Menjawab pertanyaan sederhana  itu,   ternyata tidak mudah. Sebab saya sendiri juga tidak pernah merasa memiliki atau menggunakan kunci yang dimaksudkan itu. Bagi saya hidup ini saya jalani secara biasa-biasa saja, bagaikan air mengalir. Tidak ada sesuatu yang saya rekayasa, agar segera sampai di tempat tujuan.     Menurut hemat saya, setiap orang selalu menjalani hidup dalam kontek sejarahnya. Sedangkan sejarah itu, tidak akan bisa diulang kembali. Oleh karena itu, setiap orang akan menjalani hidupnya secara unik. Artinya, jalan hidup itu hanya dijalani oleh yang bersangkutan. Tidak akan ada orang  yang jalan hidupnya  sama persis dengan orang lain.   Namun demikian, pengalaman hidup itu kiranya  penting untuk diketahui, walaupun  tidak akan bisa dijalani secara sama. Orang yang  mengetahui banyak tentang  pengalaman hidup,  akan menambah kepercayaan diri dan  semangat. Selain itu, pengalaman hidup juga bisa dijadikan  sebagai sumber inspirasi, petunjuk atau obor  dalam menjalani kehidupan.     Untuk menjawab pertanyaan seperti itu, saya mencoba merenungkan kembali perjalanan hidup saya.  Dari  merenungkan  sejarah hidup  itu, ——–yang sebentar lagi sudah hampir genap 60 tahun, akhirnya  saya menyimpulkan  bahwa bekal penting dalam kehidupan ini  adalah  mental sukses. Menjaga khusnudhan  dalam setiap keadaan. Selama ini, saya selalu melihat bahwa masa depan  itu adalah indah. Keindahan itu dapat dicapai oleh siapapun, termasuk saya sendiri selalu percaya  akan bisa meraihnya.   Bagi saya setiap orang adalah sama,  dan kalau ada perbedaan,  itu hanya  sebatas kurang atau   lebih yang tidak seberapa. Atas dasar pandangan itu, maka jika ada orang sukses, maka saya pun juga bisa mengalami hal yang sama. Saya selalu mengembangkan mental  optimis,  sukses,  menang atau berhasil. Saya juga selalu membayangkan bahwa,  banyak sekali orang baik yang akan membantu dan bersedia bekerja sama. Oleh karena itu, saya tidak pernah mau meninggalkannya dan apalagi memusuhi.  Orang lain  semua adalah aset untuk meraih sukses.   Sebaliknya, saya tidak pernah mengembangkan  jiwa atau mental tidak percaya diri, suúdhan, pesimis dan rendah diri.  Jika  mental negative itu yang saya tumbuhkan,  maka yang  terbayang  adalah hambatan, kekurangan, kesulitan, dan sejenisnya. Anehnya, bayangan negative itu seringkali benar-benar menjadi kenyataan.  Contohnya mudah saja. Ketika seseorang  akan  berpidato di atas  podium,  dan yang terpikir adalah bahwa dirinya baru berlatih, tidak fasih dalam berbicara, takut lupa materi yang akan disampaikan, maka ternyata yang terjadi  adalah  persis seperti apa yang dibayangkan sebelumnya itu.   Lain halnya misalnya, tatkala akan maju berpidato,  merasa cakap, percaya diri,  merasa  mampu menjelaskan isi pikirannya secara jelas, menguasai bahan  yang akan diceramahkan, maka sekalipun ia masih dalam taraf  berlatih,  akan tidak kelihatan canggung. Oleh karena itu sebenarnya, apa yang terjadi pada diri  seseorang adalah apa yang tergambar pada pikiran dan hati yang bersangkutan sebelumnya. Orang yang pesimis, tidak percaya diri, merasa akan gagal, semua  buntu, maka yang terjadi kemudian adalah persis sebagaimana gambaran itu.   Oleh karena itu,  selama ini saya  tidak pernah mengembangkan sikap-sikap pesimistik. Sebaliknya yang saya kembangkan adalah sikap-sikap batin optimisme. Dengan begitu saya menjadi bersemangat, percaya diri, optimis, dan ternyata inspirasi pun selalu muncul tanpa diundang dan dicari. Berbekalkan sikap positif seperti  itu, maka jiwa dan mental menjadi sehat. Banyak orang menjadi  percaya, membantu, dan bekerja bersama-sama. Akhirnya yang terasa bahwa,  dunia ini sangat menyenangkan,  indah, aman,  dan tidak ada musuh yang  perlu dikhawatirkan.   Berangkat dari pandangan seperti itu, maka  saya berkesimpulan bawa kunci keberhasilan hidup itu adalah mental  atau jiwa sukses itu sendiri. Seseorang yang berhasil merumusan cita-cita masa depannya, tahu jalan yang seharusnya dilalui, bekal yang harus dibawa, jaringan yang harus dibangun dan juga pengetahuan tentang halangan dan cara mengatasinya, maka  ia akan sukses. Itu saja, kunci keberhasilan hidup itu. Dan, sebagai seorang muslim, tentu memiliki pedoman hidup yang harus selalu dipegangi, yaitu al Qurán dan hadits nabi.  Wallahu a’lam.

Penulis : Prof DR. H. Imam Suprayogo

Rektor  Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

below article banner

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *